Selasa, 01 Mei 2012

Robot tercanggih di seluruh dunia

Spirit and Opportunity Robots



 Spirit and Opportunity Robots adalah sebuah proyek robot yang diprakarsai oleh NASA untuk Mars Exploration Rover Mission (REM) atau misi menjelajahi planet Mars. Robot Spirit and Opportunity memulai misinya sejak tahun 2003 dengan tujuan mencari tahu, mengeksplorasi berbagai karakteristik batuan dan struktur geologi planet Mars. Spirit dan Opportunity adalah robot kembar dengan enam roda, mempunyai panel surya (Spirit dan Opportunity bertenaga surya), dilengkapi dengan kamera panorama untuk meneliti tekstur- warna-mineralogi planet Mars, kamera navigasi dan beberapa fitur canggih lainnya. Spirit dan Opportunity menjalankan tugasnya dengan baik mulai tahun 2003, dan telah berhasil mengabadikan beberapa fenomena yang terjadi di planet Mars seperti badai dust devil, pencitraan batu-batuan Mars, kawah-kawah yang terdapat di planet Mars, berhasil mengirimkan lebih dari 130 ribu gambar dan menemukan adanya indikasi air di planet Mars. Kemudian dikirim ke bumi sebagai bahan penelitian para ilmuan.

 Testudo robot

 Testudo adalah sebuah robot pengintai yang dibuat oleh Departemen Pertahanan Inggris. Robot Testudo dibuat dengan ukuran kecil (mirip dengan mobil mainan RC) dengan 4 roda, kamera yang dikendalikan oleh layar sentuh, kontrol gerakan dengan menggunakan kontroler X-box, lincah karena ukurannya yang kecil dapat menjelajahi sebuah ruangan hingga kesudut-sudut yang tidak terjangkau. Meskipun robot canggih ini digunakan untuk keperluan perang untuk melindungi pasukan, tetapi alangkah baiknya jika tidak ada perang yang terjadi dan pembuatan robot ini bertujuan hanya untuk kepentingan ilmu pengetahuan semata.

 T-52 Enryu




 T-52 Enryu adalah robot penyelamat yang besar. Robot ini diciptakan untuk membantu manusia pada waktu terjadi bencana alam, seperti gempa bumi. Robot raksasa ini menggunakan mesin hidrolik pada saat sedang beroperasi, seperti menyingkirkan puing-puing dijalan akibat gempa, mengangkut para korban bencana. Robot T-52 Enryu mempunyai berat hingga 5 ton dan tinggi 3 meter, mampu mengangkat beban hingga 1 ton. T-52 Enryu dirancang dan diproduksi oleh perusahaan Tmsuk-Jepang yang telah diresmikan tahun 2004 dan telah banyak berpartisipasi dalam pemulihan bencana alam.

 Aibo

 Aibo adalah robot berbentuk anjing yang imut, lucu dan menggemaskan ini diproduksi oleh perusahaan Sony. Aibo diperkenalkan pada tahun 1999, meskipun produksi robot ini telah dihentikan tahun 2006, namun kehadiran robot Aibo memberikan warna baru dalam dunia ilmu pengetahuan khususnya yang berkaitan dengan robot. Aibo dapat berjalan, menyalak, mengenali perintah melalui suara. Ada banyak generasi dan model robot Aibo yang diciptakan dari tahun ke tahun. Seperti seekor anjing, robot Aibo juga memiliki emosi nyata dan naluri bukan sebagai mainan. Robot Aibo juga membutuhkan kasih sayang dan perhatian dari tuannya hingga ia berkembang seperti seorang teman, seperti namanya Aibo yang berasal dari Artificial Intelligence Bo (teman atau sahabat).

 Toyota’s Humanoid


 Toyota Humanoid adalah robot yang mampu bermain alat instrumentalia terutama biola yang dipertunjukkan pertama kalinya pada tahun 2007. Dalam debut penampilan perdananya robot canggih ini dapat memainkan karya Elgar, Pomp and Circumstance. Meskipun kualitasnya tidak sebagus permainan biola oleh manusia, tetapi ini cukup menghibur. Robot ini juga mampu berkolaborasi dengan manusia dalam memainkan biola sehingga menjadi pertunjukkan yang menarik.

Ditulis Oleh : Farhan Arafat // 02.38
Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

Diberdayakan oleh Blogger.